Engine : Mesin Flat

Ini adalah mesin yang flat, padahal life is never flat. Weeelhaaaa....gubrak....

Ini adalah jenis mesin yang dipakai di BMW R 1200 GS. Kepala silindernya nyembul ke sisi kiri dan kanan. Mesin flat disebut-sebut juga dengan mesin V dengan sudut kemiringan 180 derajat, makanya disebut sebagai biang kerok Mesin Flat. Juga beken disebut sebagai mesin Boxer, yaitu mesin yang pola gerakannya nonjok bareng ke kiri dan ke kanan.


Keuntungan mesin Flat antara lain :

(1) Pendinginan maksimal, karena posisi kepala silinder yang nongol ke sisi kiri dan kanan motor.


(2) Keseimbangan terjaga (balance), nikung / cornering lebih stabil

(Screenshot from video SUBARU BOXER Engine by : Need for Speed Racers under the CC-BY License)

(3) Ukuran mesin lebih pendek, memungkinkan di bagian atas mesin bisa dimanfaatkan, misalnya sebagai bagasi atau box filter udara.


(4) Center of Gravity yang lebih rendah, membuat motor dengan mesin Flat lebih "membumi", maksudnya traksinya selalu terjaga.


(5) Getaran lebih minim dibanding mesin Inline, mesin V

(Screenshot from video SUBARU BOXER Engine by : Need for Speed Racers under the CC-BY License)

(6) Gampang perawatan & bongkar pasang.


(7) Lebih torqy dari mesin V & Inline


(8) Mendukung untuk dipasang gardan



Kekurangan mesin Flat antara lain :

(1) Mesin gampang membentur sesuatu, karena kepala silindernya yang nongol ke kiri dan kanan


(2) Nikung stabil sih, tapi untuk gerakan zig-zag terasa berat karena nongolnya kepala silinder bikin kaya "ada yang gondelin"


(3) Lebar, susah buat selap-selip di kemacetan, salah-salah itu kepala silinder bisa nampol kaki orang atau gasrak pintu mobil orang.


Sekian penjelasan singkat mengenai mesin Flar, semoga bermanfaat, wassalamu'alaikum.



Buat yang penasaran konstruksi mesin Flat / Boxer, berikut videonya :






Komentar

Postingan Lain

Cara Pasang Kampas Kopling Honda All New CB150R Streetfire yang Baik dan Benar

Chassis : Owh… Baru Tahu Jadi Ini Pengaruh Panjang-Pendek Swing Arm Terhadap Keausan Ban

10 Macam Perbedaan Antara Head Silinder Jamus 3 Klep dengan Punya Honda Supra

Jenis-Jenis Swing Arm pada Sepeda Motor

Honda Supra Masuk Gigi 1 Motor Loncat, Ini Sumber Masalahnya...

Bore Up & Stroke Up Si Kebo Jadi 260 cc (Bajaj Pulsar 260 cc)

Piston Alternatif Buat Pulsar 180, 200, 220 UG3/UG4 & NS200